musafir fakir di buayan fikir

Di kitab tua panduan pelayaran, termaktub pesan; "Lemak-Manis itu ilmu, Pahit-maung itu rindu..." (Dikutip dari sajak: Perahu Rindu, Ahmad David Kholilurrahman)

Thursday, March 25, 2010

Sajak: Kering

Sajak: Kering

Ahmad David Kholilurrahman

Kering lah jiwa, padam segala tiup
Gemetar sumbu pelita redup

Entah pagi atau malam
Tak tuju ke retak telapak kaki
Sempuluh daki memulut dengki
Getah budi walau lebam

O' Karam
Sehunjam diam
Tak petah segala lidah
Badahkan kata pecah-belah

Tak datang musim semi
Sulur anggur, rebah rumput tafakur
Mengukur umur pada angin melantur
Entah ke Barat atau Timur?

Kicau bulbul,
Di ranting tuut,

Bangku taman meja batu
Percik nafoura mendenting lagu

Rinduku paling murup!

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home